Minggu, 23 Januari 2011

Kaltim Pecahkan Rekor Ski Air Terjauh

Rangkaian peringatan HUT Ke-54, Provinsi Kaltim berhasil memecahkan rekor MURI. Kali ini untuk kategori Ski Air terjauh. Sebanyak 29 atlet ski air berhasil menempuh jarak 42,8 Km dari Kabupaten Kutai Kertanegara dan berakhir di Samarinda.

“Keberhasilan memecahkan rekor MURI ini diharapkan mampu memotivasi kebangkitan olahraga di Kaltim khususnya olahraga perairan. Sehinggan akan muncul atlet-atlet andalan daerah yang mampu berprestasi hingga tingkat dunia” ungkap Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak usai menerima Sertifikat MURI di Samarinda, Minggu (23/1).

Diakui, jenis olahraga air masih sangat minim diketahui oleh masyarakat. Bahkan para penggemarnya pun masih terbilang langka. Padahal, Kaltim memiliki potensi dan kondisi alam yang mendukung pengembangan olahraga ini.

Awang menjelaskan pada Daerah Aliran Sungai (DAS) Mahakam ini, terdapat sekitar 76 danau. Dari jumlah tersebut, sekitar 30 danau terletak di daerah Mahakam bagian tengah. Termasuk tiga danau utama, yaitu Danau Jempang seluas 15 ribu hektare, Danau Semayang seluas 13 ribu hektare dan Danau Melintang seluas 11 ribu hektare.

Sedangkan ketinggian permukaan air danau-danau ini berfluktuasi sesuai musim dari 0.5 meter hingga satu meter selama musim kering. Namun mencapai tujuh meter pada musim hujan, sehingga dapat dimanfaatkan sebagai tempat berolahraga ski air.

“Selain itu, ada danau eks tambang di Desa Jahab Kutai Kartanegara yang luasannya sangat cocok untuk arena pengembangan olahraga ski air. Bahkan, ada sebagian pihak memperkirakan lokasi ini apabila dikelola dengan baik, maka mampu mengalahkan arena ski air Sunter di Jakarta,” jelas Awang.

Sementara itu Panglima TNI Jenderal Agus Suhartono, yang juga Ketua Umum Pengurus Besar PSASI Pusat menyambut baik atas penyelengaraan lomba ski air untuk pemecahan rekor MURI ini. Bahkan, kalau memungkinkan rekor ini dimasukkan dalam penilaian pemecahan rekor MURI Dunia.

Penyerahan sertifikat MURI dilakukan oleh Senior Manajer MURI Paulus Pangka di Tepian Mahakam. Pemecahan rekor ski air ini, Kaltim mendapatkan sertifikat pada urutan 4703.(gus).

http://diskominfo.kaltimprov.go.id/berita-350-kaltim-pecahkan-rekor-ski-air-terjauh.html

0 komentar:

Posting Komentar